Ada yang pernah bertanya-tanya dalam hati, bagaimana nasib para penduduk sipil yang tewas atau terluka saat superhero bertarung melawan villain dan menghancurkan kota? Maka Batman V Superman menjawab pertanyaan itu. BvS dimulai dengan ending Man Of Steel saat pertarungan Superman dan Zod menghancurkan kota membuat banyak penduduk sipil terluka termasuk gedung milik Batman alias Bruce Wayne yang hancur dan memakan korban banyak pegawainya.
Tuesday, 29 March 2016
Wednesday, 23 March 2016
[Review] The Divergent Series : Allegiant (2016)
Saya tidak mengerti kenapa film yang diangkat dari novel berseri maka yang paling kurang memuaskan adalah yang terakhir. Well, look at Harry Potter and The Hunger Games! Keduanya sama-sama memiliki ending yang terasa kurang memuaskan, entah penulisnya yang kehilangan ide memberikan akhir yang berkesan atau gagal saat dijadikan layar lebar. Dan ternyata masalah ini berulang pada Allegiant, seri terakhir dari Divergent Trilogy yang ditulis Veronica Roth.
Sunday, 20 March 2016
XXI Short Film Festival : Day 3, Day 4, And Closing Ceremony
Day 3, March 19, 2016
15.50 Short Fiction Action/Thriller Competition - Program A
18.20 Short Fiction Action/Thriller Competition - Program B
Baiklah, hari ketiga XXI Short Film Festival 2016 menjadi hari penuh horror, secara seharian nontonnya action/thriller terus.
Saturday, 19 March 2016
Thursday, 17 March 2016
XXI Short Film Festival 2016 : Opening Ceremony And Day 1
Opening Ceremony, March 16th, 2016.
Sedari bulan lalu, saya sudah berencana akan pergi maraton nonton ke XXI Short Film Festival. Tapi untuk Opening Ceremony dan Closing Ceremony, saya tahu itu hanya untuk undangan saja jadi saya gak berharap apa-apa sih. Buat saya, yang penting nonton film pendeknya.
Suddenly, I got the invitation for XXI Short Film Festival 2016! I'm the lucky star, I know that :D
Monday, 14 March 2016
[Review] Iseng (2016)
Iseng! Siapa sih yang gak pernah iseng? Pernah berpikir kalau keisengan itu bisa berdampak sangat fatal? Itulah yang dituangkan sutradara Adrian Tang dalam film yang judulnya mengundang rasa penasaran ini. Lalu apanya yang "Inspired by true stories"? Coba ditonton saja dulu. Iseng terinspirasi dari kisah nyata yang salah satunya membuat saya semakin menonton semakin teringat juga dengan kisah nyata mana yang diambil. Karena memang kasusnya sempat bikin heboh waktu itu.
[Review] About A Woman (2014)
Penutup dari trilogi film Teddy Soeriaatmadja ini tayang hanya di kelas festival, sama halnya dengan Something In The Way untuk alasan yang sama juga. Setelah Lovely Man dan Something In The Way, About A Woman bercerita tentang ibu tua berusia 65 tahun yang tinggal sendirian bersama pembantunya. Berhubung sepanjang film tidak menyebutkan nama ibu tersebut, akan saya sebut sebagai "Oma" saja.
Friday, 11 March 2016
[Review] Kung Fu Panda 3 (2016)
Po is back! Ending dari Kung Fu Panda 2 telah mengisyaratkan akan adanya sekuel di mana Po (disuarakan Jack Black) akan bertemu ayah kandungnya, Li Shan (Bryan Carnston), dan berkunjung ke desa rahasia panda. Kali ini, musuh yang akan dihadapi Po adalah Kai (J. K. Simmons) yang kembali dari kematian setelah 500 tahun dengan cara menghisap chi para master kung fu dahulu kala, termasuk chi Master Oogway (Randall Duk Kim).
Thursday, 10 March 2016
[Review] The Other Side Of The Door (2016)
Memangnya ada apa sih di balik pintu? Oho, yang pasti ada sesuatu yang terlarang makanya menarik untuk dijadikan film. Film mengisahkan tentang keluarga pendatang dari AS yang menetap di kota Mumbay, India. Maria (Sarah Wayne Callies), sang ibu, sedang depresi karena kehilangan anaknya, Oliver dalam kecelakaan. Kasihan melihat nyonya majikannya yang depresi, Piki (Suchitra Pillai-Malik), pembantu keluarga mereka membisikkan rahasia mengenai pintu yang bisa membuat manusia hidup berbincang dengan mereka yang telah mati agar Maria bisa mengucapkan selamat tinggal secara pantas kepada Oliver.
Subscribe to:
Posts
(
Atom
)